50 Polsuspas Ikuti Pembinaan Teknis di Rutan Salemba

Agung Nugroho | Kamis, 12 Oktober 2023 - 12:50 WIB
Polisi Khusus Permasyarakatan (Polsuspas) Rutan Kelas 1 Jakarta Pusat mengikuti kegiatan pembinaan teknis tentang pengemban fungsi kepolisian terbatas, Rabu 11 Oktober 2023. Adapun kegiatan ini meliputi 50 orang petugas didalamnya, yakni perwakilan dari seksie pelayanan tahanan, seksie pengelolaan serta kesatuan pengamanan.

50 Polsuspas Ikuti Pembinaan Teknis di Rutan Salemba
Kepala Rutan Kelas I Jakarta Pusat, Fauzi Harahap dan Kombes Pol Badya Wijaya selaku Dirbinmas Pollda Metro Jaya, dok: Humas Rutan Salemba
-

Jakarta - Polisi Khusus Permasyarakatan (Polsuspas) Rutan Kelas 1 Jakarta Pusat mengikuti kegiatan pembinaan teknis tentang pengemban fungsi kepolisian terbatas, Rabu 11 Oktober 2023. Adapun kegiatan ini meliputi 50 orang petugas didalamnya, yakni perwakilan dari seksie pelayanan tahanan, seksie pengelolaan serta kesatuan pengamanan.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Pembinaan Masyarakat (Dirbinmas) Polda Metro Jaya tersebut, digelar, di Aula Lantai 3 Gedung 1 Rutan Kelas I Jakarta Pusat.

Kombes Pol Badya Wijaya selaku Dirbinmas Pollda Metro dalam sambutanya menyampaikan ucapan terima kasih atas kesediaan petugas rutan untuk hadir dalam kegiatan ini. 

“Saya ucapkan terima kasih kepada para peserta kegiatan, sekiranya sudah bisa hadir dalam kegiatan ini,” ucap Badya Wijaya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis 12 Otober 2023.

Sementara Kepala Rutan Kelas I Jakarta Pusat, Fauzi Harahap menambahkan dirinya menyambut baik dan turut mendukung kegiatan tersebut.

“Karena selain untuk memberikan penguatan tugas pokok dan fungsi petugas, kegiatan ini guna untuk menjalin sinergitas kerjasama dan koordinasi yang baik antara Polri dan Pemasyarakatan,” imbuh Fauzi didampingi Kepala Kesatuan Pengamanan Dedi Reynald Sirait dan pejabat struktural lainya.