Bicara Etik, Prabowo Tuding Anies Menyesatkan

Agung Nugroho | Senin, 08 Januari 2024 - 05:42 WIB
Bicara Etik, Prabowo Tuding Anies Menyesatkan
Calon presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Capres nomor urut 1 Anies Baswedan pada sesi debat Pilpres 2024 di Istora Senaya, Jakarta, Minggu (7/1/2024) malam.
-

Jakarta - Calon presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto menilai capres nomor urut 1 Anies Baswedan tidak berhak berbicara soal etik. Bahkan Prabowo menuding Anies telah menyesatkan.

Hal tersebut dikatakan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabpwo pada sesi debat Pilpres ketiga di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024) malam. 

"Saya merasa bahwa Anda itu posturing, Anda menyesatkan. Itu saja," kata Prabowo. 

Prabowo pun keberatan soal pernyataan Anies yang beberapa kali menyinggung soal etika. Dia menyebut Anies tak berhak berbicara soal etik.

"Saya tuh keberatan, karena saya menilai, maaf ya, karena Anda desak saya, saya terus saja menilai Anda tidak pantas bicara soal etik," kata dia.

"Saya menilai Anda tidak berhak bicara soal etik, karena Anda memberi contoh yang tidak baik soal etik," imbuh Prabowo.