Panglima TNI Ingatkan Prajurit Hindari Judi Online

Agung Nugroho | Kamis, 13 Juni 2024 - 15:18 WIB
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengatakan akan menindak tegas para prajurit yang melanggar aturan. Dia juga mengingatkan seluruh prajurit agar menghindari judi online

Panglima TNI Ingatkan Prajurit Hindari Judi Online
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto saat mengikuti Rapat Kerja (raker) bersama Komisi I DPR RI di ruang rapat Komisi I DPR RI Senayan, Dok: Agung Nugroho/FIVE
-

Jakarta – Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengatakan akan menindak tegas para prajurit yang melanggar aturan. Dia juga mengingatkan seluruh prajurit agar menghindari judi online

“Apabila prajurit yang diketahui bermain judi online (Judol) akan diberikan sanksi. Ada juga reward bagi mereka yang berprestasi, kita berikan penghargaan berupa sekolah, kenaikan pangkat luar biasa, dan sebagainya," kata Agus usai mengikuti Rapat Kerja (raker) bersama Komisi I DPR RI di ruang rapat Komisi I DPR RI Senayan, Jakarta, Rabu (12/6/2024) kemarin

Menurut Agus, TNI sudah memiliki aturan atau mekanisme penghargaan (reward) dan hukuman (punishment) bagi prajurit.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo(Jokowi) juga telah angkat bicara terkait judi online (judol) yang memakan korban jiwa. Dia meminta masyarakat untuk tidak lagi ikut mengakses judi online.

Jokowi berharap masyarakat bijak mengelola keuangan. Dia menyarankan masyarakat menggunakan uang untuk tabungan atau modal usaha ketimbang judi online.

Ia pun menegaskan keseriusan pemerintah memberantas judi online. Dia menyebut sudah ada 2,1 juta situs judi online yang di-take down. Pemerintah juga segera membentuk Satgas Judi Online.

"Ya ini secara khusus saya ingin sampaikan jangan judi! Jangan judi! Jangan berjudi, baik secara offline maupun online," ujar Jokowi.(Agn)